Wednesday, March 16, 2011

Menambah Memori dengan Flash Disk Pada Windows XP

Memori Virtual merupakan memori bayangan tempat sistem operasi menyimpan data-data yang akan, sedang atau baru selesai diproses. Dalam sistem operasi Windows, memori virtual sangat berguna untuk menampung data yang tidak bisa ditampung lagi pada RAM, tapi sayang penggunaannya yang terlalu besar pada harddisk malah bisa menurunkan performa komputer, karena memori virtual bisa dibilang sebagai tambalan untuk memori utama, sedang tempat penyimpanan data yang sebenarnya adalah harddisk, jadi kecepatan akses memori virtual-pun sangat lambat bila dibandingkan dengan memori utama (RAM) hal inilah yang bisa membuat memori virtual menyebabkan bottleneck.

Loe2 semua bisa mempercepat kinerja sistem dengan modul RAM, tapi hal ini sangat memakan biaya, namum ada solusinya dan Loe2 hanya perlu mengeluarkan biaya sekitar Rp. 100.000 untuk membeli sebuah Flash Disk dengan kapasitas 2 GB. Dalam Windows Vista fasilitas ini diberi nama "ReadyBoots", ketika Loe2 memasukkan removable memory seperti flashdisk dipasangkan ke komputer, Windows Vista akan memeriksa apakah flashdisk tersebut cukup cepat untuk digunakan oleh Windows ReadyBoost. Jika ya, Loe akan diberi pertanyaan apakah Loe ingin menggunakan USB tersebut untuk meningkatkan kinerja dari system.

Namun apabila sobat masih setia menggunakan Windows XP, silahkan ikuti cara berikut untuk membuat imitasi "ReadyBoots" pada sistem Loe Pada, tentunya Loe2 harus mengorbankan satu slot USB pada komputer.

  1. Colokkan USB Flash Disk pada slot USB yang tersedia.
  2. Tekan tombol Start | Control Panel, lalu pilih System klik tab Advanced. Atau Loe bisa tekan tombol Windows + Pause secara bersamaan, lalu klik tab Advanced.
  3. Klik tombol Setting pada bagian Performance, setelah itu klik tab Advanced pada jendela Performance Options, lalu klik tombol Change di bagian Virtual memori untuk menampilkan kotak penyetingan memori virtual.
  4. Klik Drive C: pada bagian Drive, namun jika Windows Loe tidak diinstal pada Drive C: pilih Drive tempat Loe menginstal sistem operasi.
  5. Pilih opsi No paging file pada ratio button yang ada kemudian klik tombol Set, hal ini bertujuan untuk mematikan sistem page file pada Windows XP Loe.
  6. Pilih Drive yang menyatakan USB Flash Disk Loe. Tandai opsi System managed size pada ratio button. Setelah itu klik tombol Set, jika ternyata rekomendasi Total Paging Size-nya terlalu besar, Loe bisa memasukkan nilai kapasitas total USB Flash Disk Loe. Namun jangan lupa untuk menyisakan 5 hingga 6 MB, karena hal ini merupakan syarat dari Windows XP sendiri.
  7. Klik OK untuk menutup jendela.

Sekarang silahkan reboot komputer Loe. Setelah itu coba rasakan, apakah kinerja Windows XP Loe telah bertambah cepat.

Semoga Bermanfaat..

Related Posts

Menambah Memori dengan Flash Disk Pada Windows XP
4/ 5
Oleh

Berikan komentar anda..