Tuesday, April 19, 2011

Tipe Guru dalam Pendidikan

"Guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa..apa iya??? guruku itu ngajarnya aja asal-asalan..ngasih tugas doang..trus ngobrol di kantor.." 
eeiitt...jangan bicara dulu sebelum kamu baca..karena gak semuanya begitu loh..
buat para guru..buat introspeksi ya..




Tipe Guru Ditinjau dari Motivasinya Menjadi Guru
1.Guru terpaksa
Pasti temen2 sudah tau lah maksudnya..biasanya karena gak ada kerjaan lain, dipaksa, atau disuruh orang tuanya. Guru tipe ini melaksanakan kegiatan belajar tanpa gairah. Dan bagi para siswa, tentu saja pembelajran terasa tidak menyenangkan!!!
2.Guru pekerja
Apabila anda termasuk orang yang tidak mau perduli keadaan siswa jika tidak menguntungkan secara materil..berarti anda masuk ke dalam guru tipe pekerja. Motif yang mendorong guru ini untuk bekerja adalah honorarium, sehingga semakin besar honorarium yang ditawarkan, semakin optimal ia melakukan kegiatan pemmbelajaran. Dan tentu saja sebaliknya.
3.Guru panggilan jiwa
Guru tipe ini hatinya terpanggil menjadi guru. Motivasinya adalah bisikan dari sanubari. Ia tidak terfokus pada imbalan yang ia dapatkan. Ada atau tidak ada upah, melangsungkan proses pembelajaran, baginya adalah suatu kesenangan.

Tipe Guru Ditinjau dari Cara Menghadapi Siswa
1.Guru Otoriter
Adalah guru yang mengutamakan pendekatan kekuasaan dalam menghadapi para siswa. Ia senang menggunakan perintah-[erintah secara otoriter. Apabila perintah-[erintahnya tidak dituruti, ia cenderung marah kepada para siswa. Guru tipe otoriter ini memang ditakuti para siswanya, tapi dibelakang sang guru, para siswa sama sekali tidak menghargai sikap dan perbuatan guru tersebut. (mereka memang galak..tapi nyatanya mereka tidak terlupakan..hihi..)
2.Guru Laissez Faire
Guru dengan tipe ini tidak berdaya di hadapan para siswa. Ia hamper tidak dapat mengendalikan kelas dalam pembelajaran. Sikap dan perlakuannya cenderung pemissive (serba boleh). Di tangan guru ini, para siswa menjadi liar dan tak terkendali. Akibatnya proses pembelajaran tidak menghasilkan output yang baik. (banyak dulu guru saya yang begini nih..)
3.Guru Demokratis
Guru tipe ini adalah guru yang mampu memberikan kesempatan kepada siswa untuk tumbuh dan berkembang secara wajar. Ia dapat membedakan mana perilaku siswa yang harus dilarang dengan sikap otoriter dan mana perilaku siswa yang harus dibiarkan. Guru demokratis ini menyenangkan para siswa. (jarang neh guru yang begini)
4.Guru Pseudo Demokratis
Guru tipe ini berpura-pura demokratis, padahal sesugguhnya ia otoriter. Ia menghendaki siswanya patuh kepada dirinya dan tidak menyuykai siswa yang membantah atau melawannya. Tetapi di sisi lain, ia tak mau dicap sebagai otoriter. Ia tampak seperti lemah lembut dan bijaksana, tetapi apabila kehendaknya dibantah atau ditentang, upaya untuk memaksakan kehendaknya dilakukan dengan berbagai cara.

Tipe Guru Ditinjau dari Cara Membimbing siswa
1.Guru Perintis Jalan
Guru tipe ini selalu memberikan contoh terlebih dahulu sebelum memerintahkan sesuatu kepada siswanya. Guru tipe ini memegang teguh filosofi Ki Hajar Dewantar "Ing Ngarso Sung Tulodo" kalo di depan memberi contoh.
2.Guru Motivator
Guru tipe ini lebih banyak memberi motivasi kepada siswa-siswanya untuk menggapai semua cita-cita mereka.
3.Guru Penguasa
Guru tipe ini mengarahkan siswa kepada kekuasaanya. Biasanya ia tidak suka dipandang sebagai orang yang lemah atau tidak berdaya, sehingga biasanya perilakunya menunjukkan sikap arogan, selalu ingin dihormati, dihargai, dan dipatuhi. Guru penguasa biasanya menjaga jarak dengan anak-anaknya. Perintah-perintahnya bersifat dogma yang tidak boleh dibantah.
4.Guru Penyayang
Guru tipe ini membimbing siswa-siswanya dengan penuh kasih sayang. Ia mengutamakan pendekatan dengan humanistik dalam membimbing para siswa. Guru penyayang memahami sifat dan karakteristik siswa siswinya secara mendalam, sehingga ia mampu untuk memperlakukan mereka dan membimbing mereka sesuai dengan proporsi dan kebutuhannya masing-masing untuk mencapai tujuan pendidikan. 

Masih ada terusannya...next time..

Buat referensi dan memotivasi guru agar lebih baik lagi.
Referensi :Guru Malas Guru Rajin oleh Sukadi

Related Posts

Tipe Guru dalam Pendidikan
4/ 5
Oleh

Berikan komentar anda..